Hayswood - Dikenal Sebagai Gerbang Neraka, Kisah di Balik Rumah Sakit Ini Sungguh Tragis


Siapapun yang melihat bangunan ini pasti akan merinding, apalagi jika mencoba untuk masuk ke dalamnya.
Seolah kita akan dibawa ke gerbang neraka karena kengerian tempat yang sudah lama ditinggalkan ini.
Menurut sejarah dan sumber-sumber tertulis, tempat ini pernah digunakan sebagai sekolah swasta khusus anak perempuan.
Namun kemudian berganti menjadi kampus, sampai rumah sakit.
Kini setelah ditinggalkan, banyak orang melaporkan jika tempat ini dipenuhi roh-roh penasaran.
Dilansir TribunTravel.com dari laman abandonedspaces.com, Kisah bangunan ini dimulai pada 1800 saat seorang wanita bernama Mei Pearl Wilson mendirikan rumah sakit pertama bernama, Wilson Infirmary.
(abandonedspaces.com)
Setelah kematiannya pada 1908, rumah sakit itu dihancurkan, dan sebuah bangunan baru didirikan.
Awalnya digunakan sebagai sekolah untuk anak perempuan di bawah nama Hayswood Seminary, tak lama kemudian tempat itu sekali lagi digunakan sebagai rumah sakit, yang dikenal sebagai Rumah Sakit Hayswood.
(abandonedspaces.com)
Banyaknya pasien yang datang ke rumah sakit ini, membuatnya melakukan penambahan ruangan pada 1971.
Usai perbaikan, Rumah Sakit Hayswood akhirnya memiliki 86 kamar pasien yang kebanyakan melayani pasien dari Maysville.
Kepopuleran Rumah Sakit Hayswood semakin bertambah sejak Jembatan Simen Kenton Memorial resmi dibuka sebagai jalan.
(abandonedspaces.com)
Jembatan ini menghubungkan Maysville di Kentucky dengan Aberdeen di Ohio.
Akibatnya beberapa penduduk dari Ohio banyak yang memilih berobat ke Rumah Sakit Hayswood karena dinilai lebih dekat.
Banyaknya pasien yang datang, membuat reputasi rumah sakit ini meningkat dan sering mendapat banyak penghargaan.
(abandonedspaces.com)
Saking populernya, membuat Angkatan Laut Amerika Serikat menggunakan, Rumah Sakit Hayswood sebagai tempat untuk mengobati prajuritnya yang menderita setelah serangan dari Jepang di Pearl Harbor.
Sayang, reputasi baik rumah sakit ini tak berlangsung lama.
Kemajuan teknologi di bidang medis di kota lain membuat Rumah Sakit Hayswood semakin jatuh.
(abandonedspaces.com)
Meski, rumah sakit ini terus berusaha melakukan perbaikan, namun tak ada artinya.
Sebab gempa yang sering terjadi di Kota Maysville semakin menghancurkan bangunan rumah sakit.
(abandonedspaces.com)
Akhirnya dengan berat hati, kota itu membangun rumah sakit baru yakni The Medical Center Meadowview Regional di pinggiran kota.
Akibatnya Rumah Sakit Hayswood ditutup pada 1983.
Sejak saat itu, keanehan mulai terjadi.
(abandonedspaces.com)
Menurut beberapa laporan, lampu aneh dan suara-suara misterius mulai bermunculan.
Setiap orang yang melewati rumah sakit selalu merasa gelisah karena merasa jika mereka sedang diawasi.
Dikatakan jika suara bayi menangis dan suara tanpa tubuh sering terdengar di rumah sakit kosong itu.
(abandonedspaces.com)
Kengerian Rumah Sakit Hayswood semakin terlihat setelah ada video yang beredar secara online memperlihatkan penampakan wajah menyeramkan dari arah jendela rumah sakit.
Kini Rumah Sakit Hayswood bukan lagi menjadi tempat untuk mengobati pasien,
Melainkan lokasi yang sempurna bagi para pemburu hantu dan segala macam penjelajah.
Kisah-kisah yang sering diungkapkan adalah penampakan seorang wanita memegang bayinya sembari berjalan menelususri bangsal bersalin, hantu dari orang-orang yang meninggal di rumah sakit dan sebagainya.
(abandonedspaces.com)
Yang paling menyeramkan dari semua penampakan yang pernah ditemukan adalah keberadaan hantu pria besar yang sering menempelkan wajahnya di jendela sembari mengawasi halaman depan rumah sakit.
Apa yang terjadi dengan tempat ini masih menyisakan misteri sampai sekarang.
Namun banyak yang percaya jika kini, rumah sakit yang ditinggalkan itu sudah berubah menjadi gerbang neraka yang siap menarik siapapun ke dalamnya.

Sumber : http://travel.tribunnews.com

0 Response to "Hayswood - Dikenal Sebagai Gerbang Neraka, Kisah di Balik Rumah Sakit Ini Sungguh Tragis"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel