Analisis Data dengan MPlus: Menyiapkan Data dari Excel

Catatan: tulisan ini adalah bagian materi kuliah saya di program S2 dan S3 Fakultas Psikologi Universitas Surabaya. Jika anda ingin mengutip atau mereproduksinya, jangan lupa menyertakan sitasi dan link ke halaman blog ini. Terima kasih dan selamat membaca!
__________________________________________

OK, anda sudah menginstal MPlus di komputer. Jika belum, baca posting saya sebelumnya.

Hal berikutnya yang perlu dilakukan adalah menyiapkan file data yang hendak dianalisis. Ada beberapa cara untuk menyiapkan file data. Bagi yang terbiasa menggunakan SPSS, penyiapan file data agar sesuai permintaan MPlus ini terasa sedikit "ribet".

Jika data anda masih berupa kuesioner tertulis yang harus diinput ke bentuk digital, maka cara paling mudah barangkali adalah menggunakan aplikasi spreadsheet seperti Open Office Calc (gratis!) atau MS Excel. Berikut langkah-langkahnya:


1. Input data seperti biasa. Gunakan baris pertama sebagai heading untuk menampilkan kode atau nama variabel, dan isikan kode data sesuai keperluan anda. Berikut contoh sederhana data yang berisi 6 variabel, mulai kode responden (id), asal sekolah (school), pendidikan ibu (edu_mo), pendidikan ayah (edu_fa), tingkat sosial-ekonomi keluarga (ses_fam), dan skor literasi (reading).


Dalam input data, ada beberapa aturan yang harus kita ikuti:

- Nama variabel harus dibuat singkat dan tanpa spasi. Batasan panjang nama variabel, kalau tidak salah, adalah 8 karakter. Jika melampaui itu, siap-siap mendapat protes eror dari MPlus nantinya.

- Jenis data harus dibuat numerik (angka saja). Tidak boleh ada data yang berupa "string". Misalnya, kategori jenis kelamin tidak boleh dibuat "L" dan "P".

- Missing value HARUS diberi kode yang konsisten. Anda boleh menggunakan tanda titik (.), asterik (*), angka tertentu yang berbeda dari kode lainnya (misalnya, -999), atau kotak kosong saja, asalkan konsisten. MPlus nantinya harus diberitahu kode missing value ini.

2. Setelah semua data terinput, anda perlu menyalin data tersebut ke tempat lain, tanpa heading alias tanpa baris pertama yang berisi nama variabel. MPlus menganggap baris pertama sebagai data, sehingga nama variabel perlu dibuang terlebih dahulu.

Ilustrasi data tanpa heading (nama variabel).
Salinan ini bisa ditempatkan di file yang berbeda, atau di tab yang baru (di file yang sama dengan data lengkap).

3. Simpan data tanpa heading/nama variabel tersebut sebagai file "tab delimited". Gunakan perintah "Save As" seperti ini:


kemudian jangan lupa ubah Format menjadi "Tab Delimited Text".



Seharusnya file sudah siap untuk dibaca oleh MPlus. Cara menyiapkan data menggunakan SPSS akan saya deskripsikan pada tulisan lain.


0 Response to "Analisis Data dengan MPlus: Menyiapkan Data dari Excel"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel