Djohari Zein, Mualaf yang Bercita-cita Dirikan 99 Masjid dengan Nama Asma’ul Husna
Seruni.id – Djohari Zein, seorang yang terlahir dan dibesarkan dari keluarga Tionghoa ini merupakan pengusaha ternama di Indonesia. Tak hanya itu, rupanya dia pun merupakan seorang mualaf sejak tahun 1982 lalu.
Berdoa Ingin Mendirikan Masjid
Ada hal menarik yang terjadi saat dia melaksanakan ibadah umrah pada Juli 2009 lalu. Kita tahu, ketika sedang berada di tanah suci, setiap orang tentu melayangkan doa-doa baik kepada sang pencipta, untuk dirinya pun orang disekitarnya. Itu pula yang dilakukan oleh Djohari.
Ketika di Masjidil Haram, ia memohon kepada Allah agar ia diizinkan untuk mendirikan sebuah masjid. Dan dia mendapati jawaban atas segala doanya melalui sebuah mimpi. “Jangankan satu 99 masjid pun diizinkan.” Bunga tidur tersebut diyakini bukan sekedar petunjuk. Melainkan lebih dari itu. Djohari menilainya sebagai perintah.
Akhirnya tekad itupun bulat demi merealisasikan pendirian 99 masjid. Nantinya masjid yang ia dirikan akan diberi nama sesuai dengan asma’ul husna. Nama-nama Allah yang sangat indah. Djohari menggagas niatnya itu dalam sebuah Yayasan yang ia dirikan, yakni Johari Zein Foundation atau Yayasan Johari Zain pada 3 Mei 2017.
Tujuannya tentu untuk mendirikan 99 pesantren beserta masjidnya. Yayasan bertekat menghadirkan kenyamanan bagi umat Islam yang beribadah dan memastikan kemakmuran semua masjid itu senantiasa terjaga.
Alasan Di Balik Keinginannya Mendirikan Yayasan
Diketahui, Djohari merupakan salah satu hartawan dan pengusaha ternama di Tanah Air. Pria kelahiran Medan, 16 April 1954 ini juga merupakan Presiden Komisaris PT TIKI JNE dan pendiri Global Basket Mulia Investama (GBMI).
Ia pun menggandeng Alien Design Consultan sebuah startup yang masuk ke dalam portfolio investasi GBMI. Tentu saja, Alien berperan sebagai arsitek dalam pembangunan masjid. Dilansir dari MoneySmart, Djohari Zein memiliki beberapa alasan di balik keinginannya mendirikan Yayasan tersebut.
“Selama saya menjadi CEO JNE, saya telah mengenal manajemen spiritual. Kita menomorsatukan keseimbangan antara komersial dan sosial. Di situ saya banyak belajar dan melihat kalau bisnis yang tujuannya cuma mengejar komersial (keuntungan), pasti enggak berkah,” ujar Djohari Zein.
Untuk itu, Djohari berniat ingin memberikan dampak positif bagi orang sekitarnya supaya bisnis yang ia dirikan bukan hanya menguntungkan untuk dirinya sendiri. Selain itu, jumlah masjid yang dipilih Johari Zein Foundation bukanlah sembarangan, mereka memilih angka 99 karena menyimbolkan Asma’ul Husna atau nama-nama Allah.
“Menurut saya bangsa yang kuat adalah bangsa yang beriman. Hal itu disebabkan karena Allah memberikan rezeki ke orang yg beriman dan masjid adalah tempat yang baik untuk meningkatkan keimanan,” jelasnya.
Djohari Zein menambahkan bahwasannya masyarakat di Indonesia sendiri mayoritas memeluk agama Islam. Yayasan amalnya pun berharap, mereka bisa memberikan kontribusi yang baik dengan membangun tempat-tempat ibadah.
Sumber; seruni.id
0 Response to "Djohari Zein, Mualaf yang Bercita-cita Dirikan 99 Masjid dengan Nama Asma’ul Husna"
Post a Comment